Reky Herling Kalumata - detiksport
Reuters
Rossi sempat mendatang rumah sakit pekan lalu setelah mengalami rasa sakit pada perutnya. Namun beruntung operasi tak diperlukan dan dia bisa beristirahat di rumah untuk menyembuhkan usus buntunya yang membengkak.
Kondisi Rossi pun dikabarkan semakin membaik. Seperti dilansir Crash, Rossi pun siap menjalankan rencananya kembali untuk ikut berpartisipasi dalam tes Ferrari yang akan dilakukan di sirkuit Catalunya, Barcelona pada Rabu (20/1/2010) ini.
Meski demikian, pembalap MotoGP tim Yamaha ini akan memakai mobil lama Ferrari. Rossi ikut ambil bagian dalam tes tim Kuda Jingkrak tersebut merupakan sebagai penghargaan atas keberhasilannya menjadio juara MotoGP 2009.
Namun, ini bukanlah kali pertama rider Italia itu berada dibalik kemudi F1 Ferrari. Ia pertama melakukannya pada tahun 2006 sehingga memunculkan kabar bahwa ia akan hijrah ke F1. Rossi melakukan tes lagi pada November 2008.
linl:http://www.detiksport.com/read/2010/01/18/142006/1280774/81/baru-pulih-rossi-tetap-ikut-tes-ferrari
Tidak ada komentar:
Posting Komentar